PENGARUH PEMAHAMAN TENTANG KASIH ALLAH MENURUT 1 YOHANES 4:7-21 TERHADAP SIKAP SALING MENGAMPUNI BAGI SISWA/SISWI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 5 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2022/2023

Sagala, Deni Angrye Handayani (2023) PENGARUH PEMAHAMAN TENTANG KASIH ALLAH MENURUT 1 YOHANES 4:7-21 TERHADAP SIKAP SALING MENGAMPUNI BAGI SISWA/SISWI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 5 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2022/2023. Sarjana thesis, STT Intheos Surakarta.

[thumbnail of Halaman Depan.pdf] Text
Halaman Depan.pdf

Download (463kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf

Download (286kB)
[thumbnail of BAB II-BAB IV.pdf] Text
BAB II-BAB IV.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB V-BAB VI.pdf] Text
BAB V-BAB VI.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (266kB)

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini keingintahuan peneliti untuk menggali lebih dalam tentang pengaruh pemahaman tentang kasih allah menurut 1 yohanes 4:7-21 terhadap sikap saling mengampuni bagi siswa/siswi sekolah menengah kejuruan negeri 5 surakarta tahun ajaran 2022/2023” dan apakah siswa/siswi memahami tentang kasih Allah dan berdampak terhadap sikap saling mengampuni bagi siswa/ siswi Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Surakarta.

Memiliki kasih Allah Sangatlah penting bagi kehidupan orang percaya, dimana orang percaya dapat menyayangi dan menerima apa adanya di dalam kehidupannya maupun dalam pergaulannya atau membebaskan diri dari rasa dendam atau menghindari permasalahan , pertengkaran yang hebat , mengucilkan temannya yang membuat jatuh dalam dosa.

Fokus penelitian ini yang pertama, apakah siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Surakarta memahami tentang kasih Allah menurut 1 Yohanes 4;7-21 dan kedua apakah siswa/siswi dapat saling mengampuni sesama, yang ketiga adalah apakah ada pengaruh siswa yang memahami kasih Allah terhadap perilaku saling mengampuni. Tujuan dari penelitian ini adalah pertama menjelakan sampai dimana siswa memahami kasih Allah menurut 1 Yohanes 4:7-21 yang kedua menjelaskan sampai dimana siswa saling mengampuni, yang ketiga menjelaskan siswa memahami tentang kasih Allah menurut 1 Yohanes 4:7-21 seharusnya bisa saling mengampuni.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode trianggulasi yaitu mengkombinasikan antara observasi, wawancara dan dokumentasi untuk memperkuat perolehan data lapangan. Data yang dianalisis data yang diperoleh dari wawancara dan obersevasi, dokumentasi yang dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Surakarta.

Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menyimpulkan bahwa pertama, pemahaman siswa/siswi Kristen Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Surakarta tentang kasih Allah menurut 1 Yohanes 4:7-21 berada dalam kategori kurang memahami, kedua sikap siswa terhadap mengampuni sesama berada dalam kategori kurang mempunyai sikap mengampuni terhadap sesamanya dan ketiga adalah , besar pengaruh pemahaman tentang kasih Allah menurut 1 Yohanes 4:7-21 terhadap sikap saling mengampuni siswa kelas X tahun ajaran 2022/2023 berpenagruh cukup, oleh karena itu pemahaman tentang kasih Allah menurut 1 Yohanes 4:7-21 memberi pengaruh yang cukup kuat dengan sumbangsih terhadap sikap mengampuni bagi siswa/siswi kelas X sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Surakarta tahun ajaran 2022/2023.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kasih Allah; sikap mengampuni; siswa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology
Divisions: S1-Pendidikan Agama Kristen (PAK)
Depositing User: Yehezkiel Yoga Pratama Setiadi
Date Deposited: 12 Dec 2023 06:11
Last Modified: 12 Dec 2023 06:11
URI: https://repository.sttintheos.ac.id/id/eprint/44

Actions (login required)

View Item
View Item